Cegah Balap Liar dan Kenakalan Remaja, Polisi Sambangi Pemuda di Desa Jatibaru

07/01/2026 08:31:00 WIB 8

Cegah Balap Liar dan Kenakalan Remaja, Polisi Sambangi Pemuda di Desa Jatibaru

LAMPUNG SELATAN,   – Personel Polsek Tanjung Bintang melaksanakan patroli dialogis dan sambang kamtibmas di Lapangan Desa Jatibaru, Kecamatan Tanjung Bintang, Kabupaten Lampung Selatan, Selasa (6/1/2026) malam. Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya pencegahan balap liar, kejahatan jalanan, serta perilaku negatif di kalangan remaja.

Patroli yang dimulai sekitar pukul 23.00 WIB tersebut menyasar kelompok pemuda yang masih beraktivitas di ruang publik pada malam hari. Lapangan desa diketahui kerap menjadi titik berkumpul anak muda, yang berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas apabila tidak diawasi.

Dalam kegiatan itu, petugas memberikan imbauan secara humanis agar para pemuda tidak terlibat dalam aksi balap liar, konsumsi minuman keras, maupun tindak pidana lainnya. Aktivitas tersebut dinilai berisiko tinggi karena dapat memicu kecelakaan lalu lintas, perkelahian, hingga kejahatan jalanan.

Aipda Z Indra Paksi menyampaikan bahwa peran pemuda sangat penting dalam menjaga keamanan lingkungan.
“Kami mengimbau kepada adik-adik pemuda agar mengisi waktu dengan kegiatan yang positif, tidak terlibat balap liar, tidak mengonsumsi minuman keras, dan bersama-sama menjaga ketertiban di lingkungan masing-masing,” ujar Aipda Z Indra Paksi.

Menurutnya, balap liar tidak hanya membahayakan pelaku, tetapi juga pengguna jalan lain dan warga sekitar. Selain itu, kebiasaan berkumpul hingga larut malam disertai konsumsi alkohol berpotensi memicu tindakan kriminal maupun kenakalan remaja lainnya.

Petugas juga mengajak para pemuda untuk segera pulang ke rumah apabila tidak ada kepentingan mendesak serta melaporkan kepada pihak kepolisian jika menemukan aktivitas mencurigakan di lingkungan desa.

Melalui patroli dialogis dan sambang kamtibmas ini, Polsek Tanjung Bintang berharap tercipta hubungan yang baik antara polisi dan masyarakat, khususnya generasi muda, sehingga situasi keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Tanjung Bintang tetap aman dan kondusif.

Share this post