Bhabinkamtibmas Humanis Sambangi Rumah Duka Warga, Sampaikan Belasungkawa dan Himbauan Kamtibmas

17/04/2025 11:34:59 WIB 8

Bhabinkamtibmas Humanis Sambangi Rumah Duka Warga, Sampaikan Belasungkawa dan Himbauan Kamtibmas

 

Bhabinkamtibmas Humanis, BRIPKA Z Indra Paksi, menghadiri kegiatan masyarakat yang berlangsung, dengan penuh rasa empati dan keprihatinan. Kunjungan kali ini dilakukan untuk memberikan dukungan moral serta menyampaikan belasungkawa kepada keluarga yang tengah berduka. di Desa Sabah Balau, Kecamatan Tanjung Bintang, Kabupaten Lampung Selatan. Pada Rabu, 16 April 2025,  pukul 12.30 WIB dan berlangsung 

 

BRIPKA Z Indra Paksi mengunjungi rumah duka warga yang baru saja kehilangan anggota keluarganya, Peltu (Anumerta) Armada Jaya, yang meninggal dunia. Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas turut berduka cita dan memberikan semangat kepada keluarga yang ditinggalkan. 

"Kami dari pihak kepolisian mengucapkan turut berduka cita yang mendalam atas kepergian Bapak Peltu Armada Jaya. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan dan ketabahan," ujar BRIPKA Z Indra Paksi saat berada di rumah duka.

 

Selain memberikan belasungkawa, kegiatan ini juga bertujuan untuk menjaga hubungan baik antara Bhabinkamtibmas dan masyarakat desa binaan. "Kehadiran kami di tengah-tengah masyarakat, terutama pada saat-saat seperti ini, bertujuan untuk mempererat silaturahmi dan memastikan warga merasa aman dan terlindungi," tambah BRIPKA Z Indra Paksi. Sambang seperti ini diharapkan dapat menumbuhkan rasa kepercayaan antara aparat keamanan dan masyarakat setempat.

 

BRIPKA Z Indra Paksi menegaskan bahwa keamanan bukan hanya tanggung jawab pihak kepolisian, tetapi juga menjadi bagian dari tanggung jawab bersama. "Mari kita bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di desa ini, agar setiap warga dapat merasa nyaman dan aman dalam beraktivitas," ujar BRIPKA Z Indra Paksi.

 

Melalui kegiatan sambang dan melayat ini, diharapkan tercipta situasi yang lebih kondusif di wilayah Desa Sabah Balau. Bhabinkamtibmas berharap dengan adanya kedekatan dan komunikasi yang baik antara aparat keamanan dan masyarakat, setiap permasalahan yang muncul dapat diselesaikan dengan cara yang baik dan aman. Kegiatan seperti ini juga penting untuk memperkuat kerjasama antara pihak kepolisian dan masyarakat dalam menjaga keamanan bersama.

 

kegiatan yang dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas ini berjalan dengan lancar dan memberikan dampak positif bagi hubungan antara aparat kepolisian dan masyarakat. "Kami berharap melalui kegiatan ini, masyarakat bisa lebih dekat dengan aparat keamanan, dan situasi di Desa Sabah Balau tetap aman, damai, dan kondusif," tutup BRIPKA Z Indra Paksi.

Share this post