Aksi Preemtif di Simpang Empat Sebaya, Kalianda, Stop Premanisme

04/05/2025 10:11:37 WIB 7

Operasi Pekat Krakatau 2025 Satgas Preemtif di Simpang Empat Sebaya, Kalianda


Lampung Selatan,  - Satgas Preemtif operasi Pekat Krakatau 2025 melaksanakan himbauan di Simpang Empat Sebaya, Kecamatan Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan untuk menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif di wilayah tersebut. Sabtu, 03 Mei 2025, pukul 09.00 WIB hingga 11.50 WIB.

Kompol Hj. Yani Deviyanti, selaku Kasatgas Preemtif, memimpin langsung operasi ini. "Operasi ini kami lakukan untuk menekan aksi premanisme dan memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya mendukung terciptanya keamanan dari aksi premanisme," ujar Kompol Yani.


Petugas juga menyasar kelompok masyarakat yang sedang berkumpul di pangkalan ojek di jalan samping Mall Pelayanan Publik. "Kami mengimbau agar mereka tidak terlibat dalam tindakan premansime yang bisa merugikan diri sendiri dan orang lain," kata IPTU Jefri Erawan, anggota Satgas Preemtif.


Dalam dialog tersebut, polisi memberikan penyuluhan kepada masyarakat tentang bahaya terlibat dalam tindakan kriminal. "Kami ingin masyarakat lebih sadar akan potensi kejahatan yang bisa terjadi di sekitar mereka, terutama akibat tindakan premanisme," lanjut BRIPKA Hendri Wijaya, anggota Satgas.


Operasi ini bertujuan untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif di daerah tersebut. "Kami juga ingin membangun kesadaran bahwa keamanan adalah tanggung jawab bersama, dan masyarakat harus menjadi polisi bagi dirinya sendiri," ungkap Kompol Yani Deviyanti.


Petugas juga memberikan tips kepada masyarakat tentang cara menghindari potensi tindak pidana. "Waspada terhadap orang-orang yang berpotensi membuat kerusuhan sangat penting, agar kita semua terhindar dari bahaya," tambah IPTU Jefri Erawan.


Sesi dialogis ini bertujuan untuk mengedukasi masyarakat agar selalu berhati-hati dan waspada terhadap ancaman kejahatan. "Pencegahan lebih baik daripada penanganan setelah terjadi kejahatan," kata BRIPKA Hendri Wijaya.


Kegiatan operasi ini mendapat respon positif dari masyarakat. Mereka mengapresiasi upaya polisi yang aktif memberikan edukasi dan pembinaan untuk menjaga ketertiban.

Keberhasilan dari kegiatan ini diharapkan dapat tercipta situasi yang lebih aman dan nyaman bagi masyarakat. "Kami berharap masyarakat semakin peduli terhadap keamanan lingkungan sekitar," tutup Kompol Yani Deviyanti.


Dengan adanya operasi Pekat Krakatau 2025, diharapkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga keamanan semakin meningkat. Polisi juga akan terus melakukan pendekatan yang lebih humanis untuk mencegah aksi kriminalitas di wilayah tersebut.

 

Share this post